Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengubah Font HP Infinix Tanpa Aplikasi

Cara Mengubah Font Hp Infinix Tanpa Aplikasi - Font sebagai sisi yang perlu dalam ponsel, dengan penggantian font kita dapat semakin nyaman dalam menggunakan ponsel kita. Tidak hanya itu font sanggup memengaruhi otak kita jadi lebih frees, tentu saja dengan 1 persyaratan, font yang kita pasang ialah font yang sesuai selera pandang kita. Hingga kita dapat semakin nyaman dalam menyaksikan atau membaca text dengan style huruf yang lucu dan unik.

Tidak seluruhnya ponsel sediakan menu penggantian font, saya kerap menemui ponsel samsung lah yang lebih menguasai memberikan feature penggantian font. Nach bagaimana dengan ponsel selainnya samsung? "Umumnya pemakai ponsel android selain dari merk hp samsung memakai aplikasia tambahan untuk bisa mengubah jenis font. 

Dan repotnya saat ingin memakai aplikasi tambahan, saat ingin merubah jenis font di ponsel kita diperlukan adanya akses root untuk dapat melakukannya, sedang kita tahu sendiri jika root ponsel dapat menghancurkan segel garansi resmi dari ponsel android yang kita pakai. Jadi akan sangat disayangkan sekali jika hp masih dalam keadaan garansi namun sudah harus dilakukan root di hp tersebut. 

Khusus untuk hp infinix yang akan saya bahas disini, persisnya untuk tipe yang saya gunakan ini adalah hp infinix hot 8, karena saya cuman mempunyai hp infinix tipe ini. Tetapi sebetulnya cara mengganti font ini dapat dilakukan kesemua hp infinix, seperti hp infinix hot 9 play, infinix hot 10, infinix smart 5, infinix note 8 dan lain sebagainya. 

Harus Tau !! Cara Memperbesar Icon Aplikasi di HP Infinix


Cara Mengubah Font Hp Infinix Tanpa Aplikasi 

Untuk mengubah font di hp infinix ini kita tidak perlu repot mendownload aplikasi android tambahan hanya untuk mengubah jenis font pada tampilan di hp -nya, karena ada trik sendiri dalam merubah gaya font di hp infinix tanpa aplikasi tambahan. Lalu bagaimana caranya? simak tahapan penggantiannya berikut ini. 

1. Pertama kita ubah dahulu bahasa sistem-nya dari bahasa Indonesia menjadi bahasa Inggris, caranya yaitu kita mulai dengan masuk pada menu pengaturan di hp infinix 

2. Setelah itu gulir sampai kebawah dan pilih menu sistem 

3. Tekan pada menu bahasa (languages) dan masukan 


Cara Mengubah Font HP Infinix Tanpa Aplikasi


4. Pilih pada bahasa (languages), lalu kemudian pada preferensi bahasa kalian tambahkan bahasa English. 

5.Selanjutnya kita pindah posisi English menjadi pada nomor satu, caranya tekan dan tahan pada garis tiga yang ada di bagian kanannya, lalu geser keatas, hingga posisinya menjadi nomor 1 seperti gambar berikut ini.


Cara Mengubah Font HP Infinix Tanpa Aplikasi


6. Dan bahasa di hp kalian pun kini sudah berubah memakai bahasa Inggris. Dan kini lakukan langkah selanjutnya untuk mengubah font di hp infinix tanpa aplikasi yaitu membuka aplikasi xtheme di hp infinix

7. Selanjutnya kita klik pada menu dibagian bawah yang bernama discovery. 


Cara Mengubah Font HP Infinix Tanpa Aplikasi


8. Pilih opsi font

Baca Juga - Cara Menghapus Akun Google di Hp Infinix Semua Tipe

9. Nah setelah itu akan muncul beragam pilihan font yang dapat dipakai di hp infinix kalian. Disini tekan saja pada font yang diinginkan, lalu kemudian tekan tombol download lalu klik Apply dan selanjutnya klik oke untuk menerapkan font-nya langsung di hp infinix kita. 


Cara Mengubah Font HP Infinix Tanpa Aplikasi


10. Dan selesai. Font pun akan berubah secara keseluruhan di hp android infinix kita.


Nah pastinya langkah diatas dapat dengan mudah kalian praktikan sendiri menggunakan hp infinix sendiri ya. Sekian postingan tutorial di hp kali ini tentang cara mengubah font di hp infinix tanpa aplikasi tambahan. Semoga bermanfaat !!

7 komentar untuk "Cara Mengubah Font HP Infinix Tanpa Aplikasi"

  1. Pas bahasanya dirubah ke bahasa indonesia fontnya ikut berubah kestandar lagi yaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya ka soalnya blm mendukung untuk di font bahasa Indonesia πŸ™

      Hapus
    2. iya betul,, d kira g bakalan ikut berubah

      Hapus
  2. BERGUNA BANGET.. MAKASIH BANYAK KAK, SAMPE BINGUNG AKU GIMANA INI MASA IYA DI INFINIX GA ADA FONT NYA SAMA SEKALI. SAMPE MAU NANGIS BANGET.. MAKASIH BANYAK SEKALI LAGIπŸ’•πŸ’•πŸ’•

    BalasHapus
    Balasan
    1. Alhamdulillah :) makasih juga kak udah kesini

      Hapus